Introduksi oleh Dozan Alfian
Daftar lagu dan kisah dibaliknya oleh Arief Suryo Putro
Daftar lagu dan kisah dibaliknya oleh Arief Suryo Putro
Arief Suryo Putro mungkin adalah salah satu dari sekian banyak musisi yang terpaksa tidak bisa terjun menjadi musisi penuh waktu akibat menjalani rutinitas so called normally life seperti bekerja formal, ataupun terpisah jarak ratusan kilometer dari sejawatnya karena harus menetap di lain kota.
Ya, belakangan ini saya dengar posisi Arief sebagai gitaris Attack! The Headline (ATH) acapkali digantikan oleh additional player akibat hal-hal yang saya sebutkan diatas tadi.
Perkenalan saya dengan Arief terjadi sekitar tahun 2006 dimana Arief pernah ikut dalam sebuah jam session dengan band saya kala itu meski hanya sekali dan berujung dengan drummer saya membelot untuk membentuk band yang acapkali membawakan The Fall Of Troy bersama Arief. Haha, what an epic :D.
Sempat membentuk band powerpop bernama Intergalactix Superhero, Arief lumayan produktif dan menciptakan beberapa lagu. Sayangnya band ini tak berumur panjang, sampai akhirnya ATH terbentuk dan berhasil menelurkan sebuah EP yang cukup menjadi golden ticket bagi mereka untuk bisa disebut sebagai Pangeran Pensi (pardon my french, saya belum bisa menyebut 'Raja Pensi' saat ini) dan dipadati jadwal manggung di banyak kota pula.
Ah, kitas cukupkan dulu berceritanya, look, Eksibisi kali ini Arief menghadirkan lagu-lagu yang easy listening dan bisa dibilang, karena kami seumuran dan otomatis mempunyai kesamaan karakteristik historis, saya benar-benar menikmati Mixtape ini. Paula Cole? Dawson's Creek? ah...hahahaha
Please welcome, Arief Suryo Putro's Exhibition:
The Fronts - Catch A Thief
Kebetulan nemu di
album kompilasi acid visions vol. 2.
VA.
Acid visions vol. 2/1993
The Velvet Underground - Venus In Furs
Ada yg bilang lagu
ini mengandung unsur sadisme dan masochisme, saya pribadi sih sering
ketiduran denger lagu ini, secara Lou Reed nyanyinya kaya orang ngantuk (Lou
Reed bukan sih vokalisnya?)
The Velvet Underground And Nico/1967
Lex Luthor The Hero - Everyone’s Do It For A
Mortgage
Setelah menit ke 02.43 langsung ngebayangin Dozan Alfian (gitarisnya) main gitar
sambil gaya hampir kayang. (aku udah ga kuat kayang Rief :)), -doze)
Between
The Living And The Dead/2011
James Egbert - Isle Of Capri
Masa sih Cuma dengerin Skrillex mulu.
Blackhawk
EP/2011
Liferuiner – Revolution
Cover version yang ga begitu njelimet, simpel tapi gahar.
The Beatles
Cover
Fall Walk Run - You’ve Got Away
Duo akustik Stuart Eaves dan Lawrence Harvey emang
jago bikin lagu yang sepoy-sepoy gini.
Throwing
It All Away EP/2011
The Fall Of Troy - Mouths
Like Sidewinder Missiles
Awal nge-band di Jogja dan membawakan lagu ini, dalam hati udah “gilaa gue jago
ngitung banget” hahahahaha
Doppelganger/2005
Incubus - Anna Molly
Intronya catchy sekali, dan saat
Brandon Boyd berteriak “anna molly!!” itu
terdengar seperti “anomaly!!”
Light
Grenades/2006
Benyamin Sueb - Kompor Meleduk
Udah
dari dulu seneng lagu-lagunya almarhum Bang Ben, dan coba deh masukin
ke mp3 player kamu
dan dengerin pake earphone yang mahal (biar jernih), ternyata
komposisi lagu2 bang ben itu awesome!
The Starting Line - 21
Salah satu lagu di
album terkhir sebelum “somebody’s gonna
miss us” ini idola gue banget..
Direction/2007
Paula Cole - I
Dont Want To Wait
Inget film seri “Dawson’s Creek” di TPI pas SMP dulu.
This
Fire/1996
The Temper Trap - Fader
Lagunya laziees banget! Vokalisnya orang
Indonesia ya??
Conditions/2009
Until June - In My Head
enak!!! (Titik)
Sound
Of Defeat EP/2009
Harvard - French Girl
Aksi panggungnya edan man, dan vokalisnya itu main terompet (atau apa namanya, pokoknya alat musik tiup gitu
deh). Sekilas ngingetin sama Circa Survive. Keren pol lah pokoknya.
The
Inevitable And I/2009
Benyamin Sueb - Abang Jampang
Gue ga pernah bisa
nahan ketawa tiap denger lagu ini…
American Hi-Fi - Another Perfect Day
Nyesel kenape
kasetnya sampe ilang!!
Self-titled/2001
I The Breather - Interlude
Komposisi
instrumental sepanjang hampir 3 menit ini pedih dan pedes banget, terutama
raungan gitarnya. Malah ga pernah dengerin lagu-lagu mereka selain track instrumental ini.
Self-titled
EP/2009
Saosin - 3rd Measurement In C
Untuk tahun 2003, Saosin
itu fenomenal banget, apalagi bagi mereka yang berambut poni
lempar dan 3rd Measurement In C ini track favorit saya. Dulu
saya kira Anthony Green itu cewek!
Translating
The Name/2003
The Morning After - #1
Ga nyangka kalo
band ini jebolan Indiefest 2007. Racikan sound gitarnya hauce cing cing ping banget!
Another
Day Like Today/2008
Quasimodo - For Mom And Dad
Setelah denger
lirik ..I talk to the Stars, where are you, Mom? How are you?
..I talk to the Sun, where are you, Dad? How are you? How are you?, langsung buru-buru telepon bokap-nyokap!!!!
..I talk to the Sun, where are you, Dad? How are you? How are you?, langsung buru-buru telepon bokap-nyokap!!!!
For
Mom and Dead EP/2008
_________________________________________________
Arief Suryo Putro saat ini menjadi pekerja di Kota Cirebon, selain aktif bermusik, Arief dulu merupakan seorang blogger yang lamannya sering saya kunjungi sekedar menikmati cerita pendek darinya yang ringan dan enak untuk dibaca. Sayangnya saat ini saya tidak menemukan lagi update tulisan Arief di blognya itu.
Wanna know him personally? follow @AriefSuryoPutro on twitter
Download the whole playlist here
DOZAN ALFIAN
0 comments:
Post a Comment